Informasi Tentang Sertifikasi Scaffolder Migas Cepu

Rabu, 02 Desember 2015

Jalur Transportasi Menuju PUSDIKLAT MIGAS CEPU

Migas Cepu beralamat di Jl. Sorogo No. 1 Cepu. Daerah ini merupakan daerah yang cukup jauh dari jalur Pantura. Namun untuk mencapai lokasi tersebut kami akan menyampaikan beberapa rute alternatif menuju lokasi PUSDIKLAT MIGAS CEPU.

Jalur Transportasi Menuju PUSDIKLAT MIGAS CEPU

  1. Dari arah Surabaya
  2. Dari arah Semarang
  3. Dari arah Jakarta
  • Dari arah Surabaya rute menuju lokasi PUSDIKLAT MIGAS CEPU ada beberapa alternatif. Alternatif yang pertama arah jembatan Babat. Dari arah jembatan Babat menuju arah Bojonegoro, lalu menuju arah Cepu dan turun di pertigaan ketapang (jika naik angkutan umum). Dari pertigaan ketapang naik ojek menuju ke lokasi. Alternatif yang kedua arah Surabaya Semarang turun di lampu merah Pentungan atau Taman Kartini Rembang. Kedua tempat ini dilewati jalur transportasi angkutan menuju arah Blora. Setelah dari Rembang (lampu merah Pentungan atau Taman Kartini) menuju arah Blora (turun di Stasiun Blora jika naik angkutan umum). Dari Blora menuju arah Cepu sampai di pertigaan ketapang, lalu naik ojek menuju ke lokasi.
  • Dari arah Semarang rute menuju lokasi PUSDIKLAT MIGAS CEPU juga ada beberapa alternatif. Alternatif yang pertama arah Semarang Surabaya sampai di lampu merah Pentungan atau Taman Kartini Rembang. Kedua tempat ini dilewati jalur transportasi angkutan menuju arah Blora. Setelah dari Rembang (lampu merah Pentungan atau Taman Kartini) menuju arah Blora (turun di Stasiun Blora jika naik angkutan umum). Dari Blora menuju arah Cepu sampai di pertigaan ketapang, lalu naik ojek menuju ke lokasi. Alternatif yang kedua jika menggunakan alat transportasi kereta api dari stasiun Semarang langsung menuju stasiun Cepu. Dan dari stasiun Cepu naik ojek menuju ke lokasi.
  • Dari arah Jakarta rute menuju lokasi PUSDIKLAT MIGAS CEPU juga terdapat beberapa alternatif. Alternatif yang pertama jika menggunakan alat transportasi bus, mobil atau sejenisnya dari arah Jakarta mengikuti jalur jurusan Surabaya dan sampai di lampu merah Pentungan atau Taman Kartini Rembang. Kedua tempat ini dilewati jalur transportasi angkutan menuju arah Blora. Setelah dari Rembang (lampu merah Pentungan atau Taman Kartini) menuju arah Blora (turun di Stasiun Blora jika naik angkutan umum). Dari Blora menuju arah Cepu sampai di pertigaan ketapang, lalu naik ojek menuju ke lokasi. Alternatif yang kedua jika menggunakan alat transportasi kereta api dari stasiun Jakarta langsung menuju stasiun Cepu. Dan dari stasiun Cepu naik ojek menuju ke lokasi. 
Untuk mencapai tujuan lokasi PUSDIKLAT MIGAS CEPU memang ada banyak rute dan juga ada banyak cara, di antaranya dengan menaiki angkutan umum atau mobil pribadi (Carter) jika peserta sertifikasi dari daerah atau lokasi proyek yang sama dan ada beberapa orang, dan juga bisa dengan menaiki sepeda motor jika memang itu memungkinkan. Namun dari berbagai alternatif tersebut pastilah terdapat sisi positif dan negatif, min atau plusnya, karena segala sesuatu pasti terdapat nilai lebih dan kurang. Maka dari itu bagi rekan-rekan yang bermaksud mengikuti sertifikasi di PUSDIKLAT MIGAS CEPU, mungkin sedikit banyak artikel yang kami buat ini bisa sedikit membantu sebagai referensi. Demikian ini sedikit wawasan yang dapat kami bagikan semoga bermanfaat. Terimakasih.

Jalur Transportasi Menuju PUSDIKLAT MIGAS CEPU Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar